Cari berita aktual di sini
23 Nov 2024

Besok, Joyo dan Rafiuddin jadi anggota DPRD Dompu

by
1 min read
? Rafiuddin (kiri) dan Joyo (kanan) sedang persiapan gladi pelantikan. (Jy).

Dompu [EDITOR I News] – Muhammad Fathanah Yoenarto (Joyo) dan Rafiuddin, akan dilantik dan diambil sumpah sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat, sisa masa jabatan 2019-2024, Selasa (29/8).

Kepala bagian hukum dan persidangan DPRD Dompu, Furkan, menjelaskan, besok DPRD Dompu akan menggelar rapat paripurna istimewa dengan agenda peresmian pengangkatan pengganti antar waktu (PAW) atas nama Muhammad Fathanah Yoenarto dan Rafiuddin.

Pelantikan Joyo berdasarkan surat keputusan Gubernur NTB nomor 171.2 – 502, tanggal 10 Agustus 2023. Sedangkan Rafiuddin sesuai SK Gubernur NTB nomor 171.2 – 522, tanggal 22 Agustus 2023.

“Besok rapat paripurna istimewanya,” kata Furkan melalui pesan pribadi, Senin (28/8).

Baca Juga  Pelatihan Kelistrikan dan Service AC Disnakertrans Dompu

Pelantikan PAW ini, Joyo menggantikan almarhum Rahmat Syafiuddin dan Rafiuddin menggantikan Alfian Putra Setia. Keduanya merupakan politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa. (/*).

Latest from Blog

Don't Miss

Kopi darat Babinsa Amirudin, pelecut wujudkan ketahanan pangan di Dompu

Salah satu program strategi nasional (PSN) presiden Prabowo yaitu ketahanan dan swasembada

Segera periksa ketua PKK Dompu

Penyidik Kejaksaan Negeri Dompu, Nusa Tenggara Barat, diminta untuk segera memeriksa ketua